Jadwal Keberangkatan dan Harga Tiket Serta Rute Perjalanan Bus Trans Lampung
Krui merupakan salah satu daerah yang terletak di Kabupaten Lampung Barat. Setidaknya butuh waktu kurang lebih 7 jam perjalnan dari Bandara Radin Intan II unuk sampai ke Krui menggunakan bus Trans Lampung.
Untuk menuju ke Krui, sebenarnya ada banyak PO Bus yang bisa mengantarkan kamu ke daerah Krui, namun kali ini kami hanya menginformasikan mengenai Jadwal keberangkatan dan harga tiket serta rute perjalanan Bus Trans Lampung dari Bandara Radin Intan II ke Krui. Mungkin di lain waktu nanti akan kami update PO-PO apa saja yang bisa kamu gunakan untuk sampai ke Krui.
Perlu diketahui bahwa Bus Trans Lampung dengan rute dari Branti ke Krui Pesisir Barat ini sebenarnya sudah lama beroperasi, hal ini merupakan salah satu Program dari Pemerintah Provinsi Lampung dalam rangka meningkatkan sektor pariwisata yang ada di Provinsi Lampung.
Harga Tiket dan Rute Perjalanan Bus Trans Lampung Dari Bandara Radin Inten II ke Krui Lampung Barat
Angkutan umum Bus Trans Lampung dari Bandara Lampung menuju Krui Pesisir Barat Lampung yang satu ini cukup recommended buat anda dicoba.
Karena harga tiketnya masih wajar lah, dengan fasilitas yang sangat memadai dan jadwal perjalanan yang jelas.
Adapun jadwal keberangkatan, rute perjalanan, dan tarif Bus Trans Lampung dari Bandara Lampung ke Krui Pesisir Barat adalah sebagai berikut :
Jadwal keberangkatan Bus Trans Lampung Bandara Krui
Adapun jadwal keberangkatan Bus Trans Lampung dari Bandara Radin Intan II yaitu Berangkat setiap hari Pukul 11.00, sedangkan Bus Trans Lampung dari Krui ke Bandara Radin Intan II yaitu pukul 06.00 pagi.
Bus Trans Lampung juga menerima penumpang yang ada di pinggir jalan, jadi anda bisa naik bus Trans Lampung di jalan seperti naik dari daerah Gisting, Talang Padang, Pringsewu, Pagelaran, Gedong Tataan, Wonosobo, dan lain-lain juga bisa.
Tarif Bus Trans Lampung Bandara Radin Inten II ke Krui Pesisir Barat:
- Dari Bandara Lampung ke Krui : Rp80.000.
- Dari Bandara Lampung ke Gedong Tataan, Gading Rejo, dan Pringsewu : Rp30.000
- Dari Bandara Radin Inten II Lampung- Talang Padang dan Gisting : Rp35.000
- Dari Branti ke Kota Agung dan Wonosobo : Rp40.000
- Dari Bandara ke Sedayu, Bengkunat, dan Way Heni : Rp50.000.
- Dari Bandara ke Tanjung Setia, Krui, Pesisir Barat : Rp80.000.
Note : Harga tiket diatas hanya sementara dan dapat berubah sewaktu-waktu
Rute Bus Trans Lampung Bandara ke Krui
Rute yang di tempuh Bus Trans Lampung dari Bandara ke Krui yaiu melewati Jalan lintas Sumatera Bagian Barat, adapun daerah-daerah yang dilewati yaitu daerah Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus dan masuk ke Pesisir Barat Lampung
Adapun untuk informasi yang lebih lanjut anda bisa menghubungi no telp Bus Trans Lampung di 0812-7353-0262 dan 0822-3758-8567.
Demikian yang bisa kmai informasikan mengenai Jadwal Keberangkatan dan Harga Tiket Serta Rute Perjalanan Bus Trans Lampung Dari Bandara Radin Inten II ke Krui Lampung Barat. Semoga informasi ini bisa membantu anda yang ingin liburan ke daerah Krui, lampung barat menggunakan bus Trans lampung.